Taman Benyamin Sueb merupakan tempat wisata yang dimana wisatawan akan
menemukan peninggalan milik seniman Betawi itu selama hidup dan merintis karier. Gedung ini diresmikan sebagai Taman Benyamin Sueb oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada September 2018. Gedung taman Benyamin Sueb ini berstatus sebagai cagar budaya yang dimiliki oleh Provinsi DKI Jakarta.
Harapannya, taman ini bisa menjadi pusat kebudayaan
Betawi dan pusat kesenian warga. Di dalam gedung taman Benyamin Sueb ini terdapat berbagai barang milik Benyamin Sueb seperti baju pentas, poster film, piagam, jam tangan, dll. Selain itu ada juga kaset berisi karya Benyamin Sueb, dan foto-foto Benyamin sedari kecil hingga dewasa.
Apabila tertarik berkunjung, Taman Benyamin Sueb dibuka untuk kunjungan umum setiap Selasa hingga Minggu, mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB. Tidak ada biaya tiket yang harus dibayar ketika berkunjung alias gratis. Wisatawan bisa langsung datang dan melapor untuk tujuan kunjungan ke petugas di dekat pintu gerbang masuk.
Lokasinya berada di Jalan Jatinegara Timur Nomor 76, RT 4/RW 3, Rawa Bunga, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, sehingga cukup strategis karena dekat dengan Stasiun Jatinegara. Jaraknya sekitar 450 meter dari arah pintu keluar Stasiun Jatinegara. Wisatawan bisa jalan kaki ke lokasi sekitar enam menit.
Contributor: Dendi Arnando